284 Regi: Selamat Tinggal Kelakuan Lama
Shalom Alaichem b'Shem Yeshua Ha Masiach renungan pagi dengan Thema
*Selamat tinggal kelakuan Yang lama*
Ketika kita dilahirkan kembali, maka Roh Kudus mulai mengerjakan ciptaan yang baru didalam diri kita, sehingga tidak ada lagi yang tersisa dari hidup lama
*1Petrus 1:23 (VMD) Kamu telah dilahirkan kembali bukan oleh benih yang dapat rusak, melainkan oleh benih yang tidak dapat rusak. Kamu telah mendapat hidup baru melalui firman Allah yang hidup dan yang kekal*
Pandangan lama kita yang menyedihkan lenyap, demikian juga sikap kita yang lama, karena yang lama telah berlalu
*2Korintus 5:17 (VMD) Siapa yang ada dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru. Yang lama sudah berlalu dan segala sesuatu dijadikan baru*
Bagaimana cara kita memperoleh suatu kehidupan yang baru ,yang tidak mengandung nafsu, kepentingan diri sendiri, tidak peka terhadap kepentingan orang lain, bagaimana kita akan menaruh kasih yang murah hati, tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain yaitu jika hidup kita dapat melakukan dan dikuasai *kasih* sebab
*1Korintus 13:4-5 (VMD) Kasih itu sabar, murah hati, tidak iri, tidak memegahkan diri, dan tidak sombong.*
*Kasih itu tidak kasar, tidak memikirkan diri sendiri,tidak mudah marah, tidak mengingat-ingat kesalahan yang dibuat orang lain*
Kasih itulah satu satunya cara agar kita tidak membiarkan kehidupan lama menguasai kita, dan dengan kasih kita dapat mempercayakan hidup ini pada tuntunan Sang Roh Kudus.
Bagaimana kita bisa melihat dan merasakan bahwa Allah turut bekerja untuk kebaikan kita, yaitu jika kita mau memberikan diri untuk dipimpin, diajar bekerja ,menurut tuntunan Roh Kudus
*Roma 8:28 (VMD) Kita tahu bahwa Allah bekerja dalam segala hal untuk kebaikan orang yang mengasihi-Nya. Merekalah yang sudah dipilih-Nya sesuai dengan rencanaNya*
Saudaraku mari koreksi diri kita, apakah kita sudah betul sebagai orang yang hidup baru dan ciptaan baru. Semangat pagi semangat berkarya Imanuel.
PD AUTOPIA Malang
16082016
Edi Mulyono
*Selamat tinggal kelakuan Yang lama*
Ketika kita dilahirkan kembali, maka Roh Kudus mulai mengerjakan ciptaan yang baru didalam diri kita, sehingga tidak ada lagi yang tersisa dari hidup lama
*1Petrus 1:23 (VMD) Kamu telah dilahirkan kembali bukan oleh benih yang dapat rusak, melainkan oleh benih yang tidak dapat rusak. Kamu telah mendapat hidup baru melalui firman Allah yang hidup dan yang kekal*
Pandangan lama kita yang menyedihkan lenyap, demikian juga sikap kita yang lama, karena yang lama telah berlalu
*2Korintus 5:17 (VMD) Siapa yang ada dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru. Yang lama sudah berlalu dan segala sesuatu dijadikan baru*
Bagaimana cara kita memperoleh suatu kehidupan yang baru ,yang tidak mengandung nafsu, kepentingan diri sendiri, tidak peka terhadap kepentingan orang lain, bagaimana kita akan menaruh kasih yang murah hati, tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain yaitu jika hidup kita dapat melakukan dan dikuasai *kasih* sebab
*1Korintus 13:4-5 (VMD) Kasih itu sabar, murah hati, tidak iri, tidak memegahkan diri, dan tidak sombong.*
*Kasih itu tidak kasar, tidak memikirkan diri sendiri,tidak mudah marah, tidak mengingat-ingat kesalahan yang dibuat orang lain*
Kasih itulah satu satunya cara agar kita tidak membiarkan kehidupan lama menguasai kita, dan dengan kasih kita dapat mempercayakan hidup ini pada tuntunan Sang Roh Kudus.
Bagaimana kita bisa melihat dan merasakan bahwa Allah turut bekerja untuk kebaikan kita, yaitu jika kita mau memberikan diri untuk dipimpin, diajar bekerja ,menurut tuntunan Roh Kudus
*Roma 8:28 (VMD) Kita tahu bahwa Allah bekerja dalam segala hal untuk kebaikan orang yang mengasihi-Nya. Merekalah yang sudah dipilih-Nya sesuai dengan rencanaNya*
Saudaraku mari koreksi diri kita, apakah kita sudah betul sebagai orang yang hidup baru dan ciptaan baru. Semangat pagi semangat berkarya Imanuel.
PD AUTOPIA Malang
16082016
Edi Mulyono
Komentar
Posting Komentar