1991 Rema: Menghormati HambaNya
Shalom Alaicheim b'Shem Yeshua Ha Maschiach
Tema renungan malam ini adalah:
*Menghormati HambaNya*
Dasar firmanNya dari:
*1 Tesalonika 5:12 (TB) Kami minta kepadamu, saudara-saudara, supaya kamu menghormati mereka yang bekerja keras di antara kamu, yang memimpin kamu dalam Tuhan dan yang menegor kamu*;
Membaca ayat ini saya menjadi teringat akan kisah Musa, Harun dan Miryam di *Bilangan 12 : 1-16*
Di situ dikisahkan Musa mengambil perempuan Kus dan kedua kakak Musa yaitu Harun dan Miryam tidak menyukainya
*Bilangan 12:1-2 (BIMK)* 1 Musa telah mengambil seorang wanita Kus menjadi istrinya, dan hal itu dijadikan alasan oleh Miryam dan Harun untuk mencela Musa.
2 Kata mereka, *"Apakah melalui Musa saja TUHAN berbicara?* Bukankah melalui kita juga Ia berbicara?" TUHAN mendengar apa yang mereka katakan.
Sebenarnya bukan karena Musa menikahi perempuan Kus tapi hal itu yang dijadikan alasan untuk Miryam dan Harun mencela Musa di terjemahan VMD mereka mengeritik Musa, di balik kritikan Miryam dan Harun ada rasa iri terhadap Musa (ayat2)
Tetapi Tuhan melihat hati, Tuhan tidak tinggal diam hambanya di cela, karena di Mata Tuhan Musa adalah hamba yang Setia dan di kasihiNya
*Bilangan 12:6-8 (VMD)* Allah berkata, “Dengarlah Aku. Kamu akan mempunyai nabi. Aku, TUHAN menyatakan diri-Ku kepada mereka dalam penglihatan. Aku berbicara kepada mereka dalam mimpi.
*Bukan demikian bagi Musa, hamba-Ku yang setia* — Aku yakin padanya di mana-mana di Rumah-Ku.
*Apabila Aku berbicara kepadanya, Aku berbicara kepadanya berhadapan muka*. Aku tidak berbicara dalam perumpamaan dengan arti yang tersembunyi. Aku menunjukkan kepadanya yang akan diketahuinya. Dan dia dapat melihat rupa TUHAN yang sesungguhnya. *Jadi, mengapa kamu berani berbicara menentang hamba-Ku Musa?”*
Bahkan dengan Musa, Allah sendiri berhadapan muka dengan muka, dimata Allah, Musa tidak bersalah dan dihadapan Allah, Musa ini berbeda dengan nabi- nabi yang lain.
Malahan Harun dan Miryam dianggap Allah berani menentang Musa, maka Miryam mendapat hukuman sakit kusta, yang pada waktu itu adalah merupakan penyakit kutukan, dan dia harus diasingkan selama 7 hari, beruntung Allah tidak menghukum seterusnya menderita kusta, itupun karena doa Musa, dan Harun minta pengampunan kepada Musa.
Saudaraku seringkali kita tidak menyadari telah meremehkan Dawuh Tuhan Yesus melalui hambaNya bahkan kita mungkin mencela HambaNya seperti yang dilakukan Miryam dan Harun, ingatlah Sudaraku seperti di *1 Tesalonika 5:12,* kita harus menghormati mereka yang Tuhan Yesus *Agem* yang sudah bekerja keras dan yang memimpin kita dalam Tuhan dan yang menegor kita, siapapun mereka, mereka adalah yang *dipakai Allah* dan Allah berkuasa memakai siapapun yang Allah perkenan bahkan yang bodoh sekalipun
*1 Korintus 1:27 (BIMK) Sebab memang Allah sengaja memilih yang dianggap bodoh oleh dunia ini, supaya orang-orang pandai menjadi malu. Dan Allah memilih juga yang dianggap lemah oleh dunia ini, supaya orang-orang yang gagah perkasa menjadi malu.*
Karena Allah melihat hati manusia seperti Musa yang dimata Allah adalah orang yang paling rendah hati dari semua orang yang ada di muka bumi ini.
*Bilangan 12: 3 (BIMK)*
*Musa adalah orang yang sangat rendah hati, melebihi semua orang yang hidup di bumi ini.*
Marilah Saudaraku semua kita lebih memperhatikan Firman yang di berikan Allah melalui Hamba²Nya yang di pakai dan memelihara Firman itu serta melakukannya di dalam kehidupan sehari-hari , entah itu yang di sampaikan enak atau tidak enak menurut kita, tetapi haruslah kita menerimanya, karena apapun yang disampaikan Allah melalui hamba²Nya semuanya adalah untuk kebaikan kita.
Tuhan Yesus memberkati kita semua, amin
*PD. AUTOPIAMALANG*
lilychristanti
Tema renungan malam ini adalah:
*Menghormati HambaNya*
Dasar firmanNya dari:
*1 Tesalonika 5:12 (TB) Kami minta kepadamu, saudara-saudara, supaya kamu menghormati mereka yang bekerja keras di antara kamu, yang memimpin kamu dalam Tuhan dan yang menegor kamu*;
Membaca ayat ini saya menjadi teringat akan kisah Musa, Harun dan Miryam di *Bilangan 12 : 1-16*
Di situ dikisahkan Musa mengambil perempuan Kus dan kedua kakak Musa yaitu Harun dan Miryam tidak menyukainya
*Bilangan 12:1-2 (BIMK)* 1 Musa telah mengambil seorang wanita Kus menjadi istrinya, dan hal itu dijadikan alasan oleh Miryam dan Harun untuk mencela Musa.
2 Kata mereka, *"Apakah melalui Musa saja TUHAN berbicara?* Bukankah melalui kita juga Ia berbicara?" TUHAN mendengar apa yang mereka katakan.
Sebenarnya bukan karena Musa menikahi perempuan Kus tapi hal itu yang dijadikan alasan untuk Miryam dan Harun mencela Musa di terjemahan VMD mereka mengeritik Musa, di balik kritikan Miryam dan Harun ada rasa iri terhadap Musa (ayat2)
Tetapi Tuhan melihat hati, Tuhan tidak tinggal diam hambanya di cela, karena di Mata Tuhan Musa adalah hamba yang Setia dan di kasihiNya
*Bilangan 12:6-8 (VMD)* Allah berkata, “Dengarlah Aku. Kamu akan mempunyai nabi. Aku, TUHAN menyatakan diri-Ku kepada mereka dalam penglihatan. Aku berbicara kepada mereka dalam mimpi.
*Bukan demikian bagi Musa, hamba-Ku yang setia* — Aku yakin padanya di mana-mana di Rumah-Ku.
*Apabila Aku berbicara kepadanya, Aku berbicara kepadanya berhadapan muka*. Aku tidak berbicara dalam perumpamaan dengan arti yang tersembunyi. Aku menunjukkan kepadanya yang akan diketahuinya. Dan dia dapat melihat rupa TUHAN yang sesungguhnya. *Jadi, mengapa kamu berani berbicara menentang hamba-Ku Musa?”*
Bahkan dengan Musa, Allah sendiri berhadapan muka dengan muka, dimata Allah, Musa tidak bersalah dan dihadapan Allah, Musa ini berbeda dengan nabi- nabi yang lain.
Malahan Harun dan Miryam dianggap Allah berani menentang Musa, maka Miryam mendapat hukuman sakit kusta, yang pada waktu itu adalah merupakan penyakit kutukan, dan dia harus diasingkan selama 7 hari, beruntung Allah tidak menghukum seterusnya menderita kusta, itupun karena doa Musa, dan Harun minta pengampunan kepada Musa.
Saudaraku seringkali kita tidak menyadari telah meremehkan Dawuh Tuhan Yesus melalui hambaNya bahkan kita mungkin mencela HambaNya seperti yang dilakukan Miryam dan Harun, ingatlah Sudaraku seperti di *1 Tesalonika 5:12,* kita harus menghormati mereka yang Tuhan Yesus *Agem* yang sudah bekerja keras dan yang memimpin kita dalam Tuhan dan yang menegor kita, siapapun mereka, mereka adalah yang *dipakai Allah* dan Allah berkuasa memakai siapapun yang Allah perkenan bahkan yang bodoh sekalipun
*1 Korintus 1:27 (BIMK) Sebab memang Allah sengaja memilih yang dianggap bodoh oleh dunia ini, supaya orang-orang pandai menjadi malu. Dan Allah memilih juga yang dianggap lemah oleh dunia ini, supaya orang-orang yang gagah perkasa menjadi malu.*
Karena Allah melihat hati manusia seperti Musa yang dimata Allah adalah orang yang paling rendah hati dari semua orang yang ada di muka bumi ini.
*Bilangan 12: 3 (BIMK)*
*Musa adalah orang yang sangat rendah hati, melebihi semua orang yang hidup di bumi ini.*
Marilah Saudaraku semua kita lebih memperhatikan Firman yang di berikan Allah melalui Hamba²Nya yang di pakai dan memelihara Firman itu serta melakukannya di dalam kehidupan sehari-hari , entah itu yang di sampaikan enak atau tidak enak menurut kita, tetapi haruslah kita menerimanya, karena apapun yang disampaikan Allah melalui hamba²Nya semuanya adalah untuk kebaikan kita.
Tuhan Yesus memberkati kita semua, amin
*PD. AUTOPIAMALANG*
lilychristanti
Komentar
Posting Komentar