1944 Regi: Jaminan hidup

Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Mashiach, saudaraku yang dikasihi Tuhan Yesus, renungan pagi ini diambil dari firman Tuhan:

Yohanes 10:27-28 (TB)  Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku,
dan *Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya* dan seorang pun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku.

Dengan tema:

*Jaminan hidup*

Saudaraku mari kita berdoa terlebih dulu agar Roh Kudus memampukan kita mengerti firmanNya.

*Bapa didalam TUHAN YESUS, saat ini ku mohon berilah hikmat kebijaksanaan dan pengertian akan firman HU dan tuntun aku melakukanya,amin*


Saudaraku semua ajaran agama menawarkan bagaimana kehidupan setelah di dunia ini, namun banyak dari para Nabi atau ajaran agama tidak memberi kepastian yang pasti bagaimana manusia setelah mati masuk sorga.
Beberapa hal diajarkan supaya bisa masuk sorga, ada yang melalui perbuatan baik, amal sholeh,atau apapun yang disebut kebajikan, namun dari semua itu hanya *semoga, mudah-mudahan, atau kalau Allah mengijinkan*

Kalau kita mau jujur dan mau menghitung dari semua perbuatan baik kita,amal sholeh kita, sedekah kita, jika dibandingkan dengan perbuatan dosa kita apakah seimbang?
Atau mungkin kita merasa lebih besar amal ibadah kita, perbuatan baik kita dari pada dosa dan kejahatan kita?
Sehingga dengan yakin bahwa perbuatan baik kita diatasi bisa menjamin kita bisa beroleh keselamatan dan masuk sorga?
Ingat firman Tuhan dalam

*Mazmur 49:8-9 (TB)*  Tidak seorang pun dapat membebaskan dirinya, atau memberikan tebusan kepada Allah ganti nyawanya,
*karena terlalu mahal harga pembebasan nyawanya, dan tidak memadai untuk selama-lamanya*


Jelas sekali dari firman ini tidak ada satupun manusia yang dapat membebaskan dirinya sebagai ganti nyawanya yang membuat  mereka kita mati, artinya semua usaha kita tidaklah mencukupi untuk membebaskan kita dari dosa dan kesalahan kita yang membuat kita binasa dan mengalami kematian kekal. Sebab firman Tuhan mengatakan bahwa upah dosa adalah maut dan kebinasaan kekal.
Dan semua nabi manapun juga tidak bisa memberikan jaminan bagi para pengikutnya, bahkan masih ada nabi yang didoakan terus oleh umatnya sampai saat ini.

Dari firman *Yohanes 10: 28* , hanya TUHAN YESUS saja yang berani memberikan *jaminan hidup kekal dan mereka tidak akan mengalami kebinasaan*, kepada setiap orang yang mau mendengarkan suaraNYA dan mengikut DIA.
Hal ini dikarenakan TUHAN YESUS diberi otoritas dan kuasa terhadap segala apa yang ada di bumi ini ataupun di sorga

Matius 28:18 (TB)  Yesus mendekati mereka dan berkata: *"Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi"*.

Inilah yang diberikan pada TUHAN YESUS dan tidak pada para nabi atau pemimpin agama manapun juga.
Sehingga dengan kuasa ini TUHAN YESUS berkuasa untuk memasukan orang baik ke sorga ataupun neraka, karena itu percayalah kepada TUHAN YESUS supaya tidak mendapat hukuman.

*Yohanes 3:35-36 (TB)*  Bapa mengasihi Anak dan telah menyerahkan segala sesuatu kepada-Nya.
*Barangsiapa percaya kepada Anak, ia beroleh hidup yang kekal, tetapi barangsiapa tidak taat kepada Anak, ia tidak akan melihat hidup, melainkan murka Allah tetap ada di atasnya.*


Jelas sekali *jaminan hidup kekal* hanya ada pada TUHAN YESUS, karena itu jangan ragu dan jangan kau lewatkan kesempatan yang sudah TUHAN YESUS berikan ini, segera putuskan dan tentukan pilihanmu sebelum penyesalan terjadi dalam hidup mu dan janganlah kau tukarkan iman mu dengan sesuatu yang duniawi, yang pada akhirnya sudah tidak ada kesempatan lagi untuk bertobat dan hukuman kekal yang kau terima.
Ingatlah janjiNya dalam

Yohanes 17:12 (TB)  Selama Aku bersama mereka, Aku memelihara mereka dalam nama-Mu, yaitu nama-Mu yang telah Engkau berikan kepada-Ku; *Aku telah menjaga mereka dan tidak ada seorang pun dari mereka yang binasa selain dari pada dia yang telah ditentukan untuk binasa*, supaya genaplah yang tertulis dalam Kitab Suci.


Inilah *jaminan hidup* dari TUHAN YESUS, karena itu carilah DIA dan kekuatan Nya, carilah Wajah Nya selalu dalam doa,pujian dan penyembahan, agar kita tetap bersama DIA untuk merasakan kemurahan dan kasihNya agar kita tidak binasa.
Selamat beraktifitas dan terus berjuang untuk selalu mengikut Kristus dan hidup seturut kehendak Nya.

TUHAN YESUS memberkati kita, amin.

*PD AUTOPIA MALANG*
Wibisono

Komentar

Postingan populer dari blog ini

775 Regi: Kemurahan Allah Lebih Dari Hidup

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR