1979 Rema: Tidak seimbang
Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Mashiach.
Tema renungan malam ini adalah :
*Tidak seimbang*
Dasar renungan malam ini firman Tuhan
*Roma 8 : 18 -19 (TB)*
Sebab aku yakin bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita. Sebab dengan sangat rindu seluruh makhluk menantikan saat anak-anak Allah dinyatakan. Saudaraku kekasih Kristus .
Mari kita berdoa
*Bapa Surgawi Tuhan kami Yesus Kristus kami mohon pengampunan atas segala dosa dan kesalahan kami ,ya Bapa layakkanlah hidup kami dan bimbinglah hidup kami agar kami tidak selalu berbuat dosa dan salah dihadapan Tuhan, kami mohon berkatHu ya Bapa agar kami bisa melakukan kebaikan dan kebenaran yang menyenangkan hati Tuhan Amin.*
Saudaraku penderitaan itu memang ada dalam setiap kehidupan kita,ada orang mengatakan bahwa penderitaan itu adalah hukuman atau cobaan dari Tuhan. Tetapi bagi kami, penderitaan adalah kasih karunia Tuhan yang diberikan kepada kita, agar kita mau menerimanya dengan sukacita .
Setiap orang tidak semuanya diberi penderitaan yang sama, tetapi Tuhan memilih kepada siapa penderitaan itu dikaruniakan.
Dan setiap pengikut Kristus diperkenan untuk mengalami permasalahan dan merasakan penderitaan . Berat dan ringan nya penderitaan itu tergantung pada diri masing-masing, bagaimana memaknai penderitaan itu .
Seperti halnya mobil barang. Mobil barang itu di tera ulang setiap enam bulan sekali untuk melihat kelayakan pakai. mobil tersebut biasanya yang sangat penting untuk di control kelayakannya adalah rem dan setir mobil, agar di dalam perjalanannya tidak mengalami gangguan ditengah jalan misal rem tidak blong dan setir tidak sulit untuk dikendalikan agar tidak terjadi kecelakaan.
Begitu juga kita penderitaan digunakan untuk menguji kelayakan kita kepada Tuhan apakah kita layak atau tidak .
Apakah kita mampu mengerem hati dan hawa nafsu kita .
Apakah bisa mengendalikan diri. Ketahuilah Tuhan itu baik, seberapa penderitaan itu masih tidak seimbang dengan upah yang kita terima nanti.
Kalau kita syukuri penderitaan itu pasti ringan dan kita mengalami perbaikan- perbaikan rohani. Sehingga layak untuk dipakai sebagai alat kemuliaan Allah ingat saudara
*Wahyu 3 :19* barangsiapa kukasihi ia kutegor dan kuhajar sebab itu relakanlah hatimu dan bertobatlah.
Saudaraku ternyata penderitaan itu wujud kasih sayang Tuhan kepada umat kepunyaan-nya supaya tidak Kebablasan dan tidak mblasar ke mana-mana, tetapi agar hidupnya seturut dengan kehendak Tuhan, agar kita mampu menyadari bahwa kehidupan kita masih jauh dari harapan Tuhan oleh karena itu relakanlah hatimu untuk menerima perbaikan dari Tuhan, siapkan hati dengan tulus dan waspada tetap waspadalah letakkan pengharapan.
*1 Petrus 1:13* sebab itu siapkanlah akal budimu waspadalah dan letakkan lah pengharapan mu seluruhnya atas kasih karunia yang dianugerahkan kepadamu pada waktu penyataan Yesus Kristus
Sebab dengan sangat rindu seluruh makhluk menantikan saat anak anak Allah dinyatakan.
*Roma 8: 19 (TB)*
Karena itu hiduplah sebagai anak anak yg taat dan jangan turuti hawanafsu yang menguasai kamu pada waktu kebodohan.
Tetapi hendaklah kamu menjadi kudus didalam seluruh hidupmu sama seperti Dia yang kudus yang telah memanggil kamu.
*1Petrus 1 :14-15 (TB)*
Saudaraku jangan takut menderita karena Kristus, sebab penderitaan sekarang ini tidak sebanding dengan upah yang akan kita terima. Jauh lebih besar upahnya daripada penderitaanya yang kita alami saat ini.
Tuhan Yesus memberkati Amin.
*PD.Gideon Suwaru*
Doso Krispantoro.
Tema renungan malam ini adalah :
*Tidak seimbang*
Dasar renungan malam ini firman Tuhan
*Roma 8 : 18 -19 (TB)*
Sebab aku yakin bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita. Sebab dengan sangat rindu seluruh makhluk menantikan saat anak-anak Allah dinyatakan. Saudaraku kekasih Kristus .
Mari kita berdoa
*Bapa Surgawi Tuhan kami Yesus Kristus kami mohon pengampunan atas segala dosa dan kesalahan kami ,ya Bapa layakkanlah hidup kami dan bimbinglah hidup kami agar kami tidak selalu berbuat dosa dan salah dihadapan Tuhan, kami mohon berkatHu ya Bapa agar kami bisa melakukan kebaikan dan kebenaran yang menyenangkan hati Tuhan Amin.*
Saudaraku penderitaan itu memang ada dalam setiap kehidupan kita,ada orang mengatakan bahwa penderitaan itu adalah hukuman atau cobaan dari Tuhan. Tetapi bagi kami, penderitaan adalah kasih karunia Tuhan yang diberikan kepada kita, agar kita mau menerimanya dengan sukacita .
Setiap orang tidak semuanya diberi penderitaan yang sama, tetapi Tuhan memilih kepada siapa penderitaan itu dikaruniakan.
Dan setiap pengikut Kristus diperkenan untuk mengalami permasalahan dan merasakan penderitaan . Berat dan ringan nya penderitaan itu tergantung pada diri masing-masing, bagaimana memaknai penderitaan itu .
Seperti halnya mobil barang. Mobil barang itu di tera ulang setiap enam bulan sekali untuk melihat kelayakan pakai. mobil tersebut biasanya yang sangat penting untuk di control kelayakannya adalah rem dan setir mobil, agar di dalam perjalanannya tidak mengalami gangguan ditengah jalan misal rem tidak blong dan setir tidak sulit untuk dikendalikan agar tidak terjadi kecelakaan.
Begitu juga kita penderitaan digunakan untuk menguji kelayakan kita kepada Tuhan apakah kita layak atau tidak .
Apakah kita mampu mengerem hati dan hawa nafsu kita .
Apakah bisa mengendalikan diri. Ketahuilah Tuhan itu baik, seberapa penderitaan itu masih tidak seimbang dengan upah yang kita terima nanti.
Kalau kita syukuri penderitaan itu pasti ringan dan kita mengalami perbaikan- perbaikan rohani. Sehingga layak untuk dipakai sebagai alat kemuliaan Allah ingat saudara
*Wahyu 3 :19* barangsiapa kukasihi ia kutegor dan kuhajar sebab itu relakanlah hatimu dan bertobatlah.
Saudaraku ternyata penderitaan itu wujud kasih sayang Tuhan kepada umat kepunyaan-nya supaya tidak Kebablasan dan tidak mblasar ke mana-mana, tetapi agar hidupnya seturut dengan kehendak Tuhan, agar kita mampu menyadari bahwa kehidupan kita masih jauh dari harapan Tuhan oleh karena itu relakanlah hatimu untuk menerima perbaikan dari Tuhan, siapkan hati dengan tulus dan waspada tetap waspadalah letakkan pengharapan.
*1 Petrus 1:13* sebab itu siapkanlah akal budimu waspadalah dan letakkan lah pengharapan mu seluruhnya atas kasih karunia yang dianugerahkan kepadamu pada waktu penyataan Yesus Kristus
Sebab dengan sangat rindu seluruh makhluk menantikan saat anak anak Allah dinyatakan.
*Roma 8: 19 (TB)*
Karena itu hiduplah sebagai anak anak yg taat dan jangan turuti hawanafsu yang menguasai kamu pada waktu kebodohan.
Tetapi hendaklah kamu menjadi kudus didalam seluruh hidupmu sama seperti Dia yang kudus yang telah memanggil kamu.
*1Petrus 1 :14-15 (TB)*
Saudaraku jangan takut menderita karena Kristus, sebab penderitaan sekarang ini tidak sebanding dengan upah yang akan kita terima. Jauh lebih besar upahnya daripada penderitaanya yang kita alami saat ini.
Tuhan Yesus memberkati Amin.
*PD.Gideon Suwaru*
Doso Krispantoro.
Komentar
Posting Komentar