1985 Rema: suara Kebenaran

Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Mashiach
Saudaraku yang dikasihi Tuhan Yesus renungan malam ini diambil dari :

*Injil Matius 11:11-15*

Dengan tema :

Nats :

- *suara Kebenaran* -

Dan jika kalian mau menerimanya, Yohanes itulah Elia yang akan datang itu.


 *Jaman now,* orang masih suka mendengarkan suara-suara dunia yang menakutkan dan membebani hati serta yang dapat menjauhkan diri dari suara Kebenaran yaitu Kebenaran Firman Tuhan.
Hari ini, kita semuanya *diminta* hendaklah tetap bertekun dalam doa dan mengalami perjumpaan secara pribadi dengan Tuhan Yesus sendiri.

 *Tanpa perjumpaan* secara pribadi dengan Tuhan Yesus maka hidup kita *masih dipenuhi* dengan kepalsuan diri, yang ujungnya adalah memuaskan untuk kebutuhan diri sendiri, mendapatkan pengakuan dari orang lain dan menomorsatukan kehormatan diri padahal semuanya itu yang *tidak berkenan kepada Hati Tuhan.*

Kita semuanya harus mau *membuang* segala hal yang busuk yang penuh dengan ketidakadilan, keegoisan diri, kekejian dan keangkuhan diri.

 *Pertanyaannya* :

- Maukah kita menyangkal diri dan ikut Yesus dengan sepenuh hati?

- Sudahkah hidup kita hanya berpusat pada Kebenaran Firman Tuhan saja?

- Beranikah kita mewartakan hal-hal yang baik dan benar dalam segala hal?

Ingat, mereka *yang menolak* ajakan untuk hidup benar dan bertobat secara terus-menerus *akan jauh dari Hati Tuhan* dan tidak akan dapat mengasihi sesama manusia dengan tulus hati.

 *Jadikanlah* Tuhan Yesus sebagai *satu-satunya* Juruselamat dan Penolong dalam hidup ini.

Tuhan Yesus *tidak akan* meninggalkan kita sedetikpun dalam menghadapi kesulitan maupun perjuangan hidup tetapi Dia *akan* menyertai kita sampai kepada akhir jaman.

 *Doa* :

Yesusku, kumau berjalan bersama-Mu sampai selamanya, amin.

 *PD Sion Makassar*
Sukarno Joshep

Komentar

Postingan populer dari blog ini

775 Regi: Kemurahan Allah Lebih Dari Hidup

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR