2692 Regi : PENCOBAAN PASTI ADA

Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Maschiach.

Tema renungan pagi ini:

*PENCOBAAN PASTI ADA*

Dasar firmanNya dari:

*1 Petrus 1:6-7 (TB)*  Bergembiralah akan hal itu, sekalipun sekarang ini kamu seketika harus berdukacita oleh berbagai-bagai pencobaan.
Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu — yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api — sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya.


Saudaraku terkasih dalam Kristus, setiap orang tidak akan pernah terlepas dari pencobaan selama ia masih hidup di dunia ini.
Pencobaan itu berbagai macam wujudnya; bisa berupa sakit penyakit, masalah-masalah kehidupan dan banyak hal lagi yang pada dasarnya itu membuat seseorang berada dalam keadaan hati *tidak nyaman, tidak damai sejahtera*.
Ketika berada dalam situasi tidak nyaman itu seharusnya kita  *memiliki pikiran positif*,sehingga mampu bertahan hidup. Oleh karena itu setiap pribadi, termasuk diri kita, harus *memiliki pengharapan* dalam hati dan pikirannya.
Tuhan berkuasa untuk memakai segala sesuatu dalam kehidupan kita dengan tujuan yang mulia yaitu mempersiapkan diri kita untuk memasuki kehidupan kekal di  kerajaan surga.
Dapat dikatakan pencobaan itu merupakan ujian bagi iman kita.
Jika kita benar-benar memahami hal ini, maka kita akan *selalu berpikiran positif* tentang segala sesuatu yang terjadi dalam kehidupan kita.
Dengan demikian tidak akan ada lagi pertanyaan dari hati kita: "Tuhan, mengapa ini terjadi padaku?".

Pencobaan dalam hidup pasti ada dan akan tetap ada, tidak bisa dihindari karena memang itu merupakan bagian tak terpisahkan dari kehidupan manusia semua tanpa kecuali.

Pencobaan itu mungkin terasa sangat berat bagi kita, tetapi percayalah  bahwa pencobaan itu *tidak akan melebihi kekuatan kita* dan pasti Tuhan memberikan jalan keluarnya.

*1 Korintus 10:13 (TB)*  Pencobaan- pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan keluar, sehingga kamu dapat menanggungnya.


Maka dari itu jika kita berada dalam pencobaan janganlah bersungut- sungut dan jangan menghujat Tuhan walaupun itu berat dan sulit tetapi
marilah mohon bimbingan Roh Kudus untuk kita dapat menerima pencobaan dengan bersyukur.

*1 Tesalonika 5:18 (TB)* Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.

Selamat pagi, selamat beraktifitas, Tuhan Yesus memberkati kita semua. Amin.

*PD Autopia Malang*
*Susi Indung*

Komentar

Postingan populer dari blog ini

775 Regi: Kemurahan Allah Lebih Dari Hidup

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR