2337 Regi: INGAT AKAN RANCANGAN BESAR ALLAH

Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Mashiach.
Tema renungan pagi ini ialah:

*INGAT AKAN RANCANGAN BESAR ALLAH*

Dasar firmanNya dari:

*Ayub 1:21 (TB)* katanya: "Dengan telanjang aku keluar dari kandungan ibuku, dengan telanjang juga aku akan kembali ke dalamnya. TUHAN yang memberi, TUHAN yang mengambil, terpujilah nama TUHAN!"


Saudara terkasih di dalam Kristus, ketika kita menghadapi masalah dalam kehidupan kita di dunia ini, jangan sampai kekuatan dan semangat kita lemah atau putus asa, tetapi hendaklah kita terus berharap dan berdoa mohon pertolongan Tuhan Yesus dengan menyampaikan segala permasalahan dan pergumulan hidup kita.
Ingat

*Amsal 24:10 (TB)*  Jika engkau tawar hati pada masa kesesakan, kecillah kekuatanmu.


Kesedihan, kepahitan hati itu seolah jangan membuat iman kita tidak percaya kepada Tuhan.
Mari kita ingat akan Ayub yang sangat kuat imannya dan semakin bertahan dalam kesesakan yang dialaminya.
Ayub tidak pernah menjadi pahit hati dalam kesukaran tetapi tetap fokus pada rancangan besar Allah.
Sebab ia yakin semua yang dialami berasal dari Allah dan Allah juga yang sanggup untuk membebaskan Ayub dari masalahnya.

Hendaklah kita juga memiliki iman seperti Ayub, ketika kesulitan hidup mendatangi kita tetaplah arahkan hati pikiran kita terus memandang Tuhan Yesus, yakin bahwa
kesulitan hidup itu hanya untuk menguji iman kita.

*1 Petrus 1:7 (TB)*  Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu — yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api — sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaanNya dan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya.


Ingatlah bahwa kesulitan atau percobaan yang kita alami itu tidak akan selamanya terjadi.
Maka singkirkanlah segala kepahitan yang terjadi dalam kehidupan kita karena kepahitan itu bagaikan racun yang akan menghancurkan hidup kita jika kita biarkan berada dalam hati kita, iman kita kepada Tuhan Yesus bisa  hilang dari kehidupan kita.
Seharusnya kita sadar dan pegang janji Tuhan Yesus yang memiliki rancangan yang indah bagi kita yang percaya kepada Nya

*Yeremia 29:11 (TB)*  Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.


Kita harus membuang segala akar pahit dalam hati kita dan belajar hidup fokus hanya kepada Tuhan Yesus. Ingatlah  rancangan Allah yaitu keselamatan jiwa kita.
Roh Kudus kiranya menyertai dan membimbing kita.
Haleluyah,Amin.


*PD Autopia Malang*
*Susi Indung*

Komentar

Postingan populer dari blog ini

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR

520 Rensi: Hukuman Menambah dan Mengurangi Firman