136 Regi: Perhatian Allah

Shalom Aleichem b'Shem Jeshua Ha Maschiach.
Tema:
*PERHATIAN ALLAH*
   
*Mazmur 8:5.apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya? Apakah anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya?*

Allah adalah Pencipta kita dan alam semesta beserta seluruh isinya; Allah juga  Pemilik kehidupan kita. Daud sebagai milik Allah sangat mengagumi perhatian Allah pada manusia, dia menyadari bahwa dirinya kecil dan penuh keterbatasan, bahkan Daud sangat takjub akan perhatian Allah pada manusia termasuk pada dirinya sendiri.

Perhatian Allah itu terjadi, karena Allah sangat mengasihi dan setia pada manusia ciptaanNya. Allah tak pernah berpaling kepada hal-hal lain kecuali pada keselamatan umatNya. Allah adalah pribadi yang luar biasa, tiada tandingannya; DIA perhatikan kita satu per satu dengan cermat, dengan penuh kasih, bahkan tak kenal lelah itu dilakukanNya , seharian penuh dengan penuh kasih seakan-akan tak ada yang lain yang dimilikiNya selain diri kita.

Allah tak pernah terlelap atau istirahat mempehatikan kita, seperti ditulis dalam

  *Mazmur 121:4 Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga Israel.*

Dalam ayat-ayat berikutnya lebih ditegaskan lagi,

  Mazmur 121:5-8 Tuhanlah Penjagamu, Tuhanlah naunganmu di sebelah tangan kananmu.Matahari tidak menyakiti engkau pada waktu siang,atau bulan pada waktu malam.
Tuhan akan menjaga engkau terhadap segala kecelakaan;IA akan menjaga nyawamu.
Tuhan akan menjaga keluar masukmu,dari sekarang sampai selama-lamanya. *

Kita tak perlu merasa kesepian atau merana karena merasa tak ada siapa-siapa di sekitar kita dalam menjalani hidup ini, seperti yang dirasakan oleh banyak orang-orang modern abad ini.

Mereka merasa kesepian atau merana ditengah-tengah keramaian karena mereka cenderung hanya memikirkan kepentingan diri sendiri , sehingga mereka merasa tak ada yang memperhatikan dirinya.

Kita yang hidup dalam dunia modern tapi yang sudah mengenal Kristus, seandainya tidak ada yang memperhatikan diri kita, ingatlah bahwa ada Allah, Tuhan Yesus Kristus yang selalu dengan penuh kasih memperhatikan kita.

Allah menaungi kita, DIA sangat menjaga kita, sehingga kita tidak mengalami celaka, bahkan Allah menjaga nyawa kita, menjaga seluruh hidup kita agar kita selamat. Semua dilakukanNya untuk selama-lamanya.
Allah kita adalah Allah yang penuh kasih setia,

      *Mazmur 108:5 sebab kasih-Mu besar mengatasi langit,dan setiaMu sampai ke awan-awan.*

Maka jangan pernah takut akan kesepian dalam hidup ini. Berserulah dan berserahlah penuh iman kepada Kristus karena kasih setiaNya untuk selama-lamanya,

Mazmur107:1 Bersyukurlah kepada Tuhan, sebab IA baik! *

Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mari selalu bersyukur menjalani hidup ini , karena Allah selalu memperhatikan kita.
Immanuel.
04062016 (Yangti 5u51 1ndun9)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR

520 Rensi: Hukuman Menambah dan Mengurangi Firman