41561 Regi : Tiang Awan Dan Tiang Api

 Shalom Aleichem b'shem Yeshua Ha Maschiach, renungan pagi ini dengan tema:


*Tiang Awan Dan Tiang Api*


FirmanNya dari 


*Keluaran 13:21(TB)* 

"Tuhan berjalan di depan mereka, pada siang hari dalam Tiang Awan untuk menuntun mereka di jalan, dan pada waktu malam dalam Tiang Api untuk menerangi mereka, sehingga mereka dapat berjalan siang dan malam."


Peristiwa perjalanan bangsa Israel keluar dari tanah Mesir merupakan peristiwa karya Allah terhadap orang pilihanNya, mereka bangsa yang besar berjalan di padang gurun tidak disertai alat navigasi Kompas, bahkan tempat yang mereka tujupun belum pernah mereka ketahui, karena keturunan Yakub seperti Yusuf dan sebelas saudaranya sudah meninggal di negeri Mesir. 

Maka atas kemurahan kasih Allah diberikanlah Tiang Awan Dan Tiang Api untuk menuntun bangsa Israel.

_*Tiang  Awan Dan Tiang Api adalah wujud kasih Allah menuntun perjalanan bangsa Israel*,_  pada saat Awan tersebut bergerak mereka pun harus berjalan, sebaliknya manakala awan itu berhenti mereka harus berhenti, memasang tenda dan istirahat. Saat tiang itu diam dan naik mereka harus membongkar tenda bersiap meneruskan perjalanannya, demikian seterusnya sampai tiba di tanah perjanjian

*Bilangan 9:15-23*


Tiang Awan Dan Tiang Api merupakan wujud kehadiran Allah membimbing menuntun menyertai perjalanan bangsa Israel, kadang di depan,  di tengah dan di belakang, memberi rasa aman bangsa Israel.

SehinggaTiang Awan dan Tiang Api , wujud dari proteksi dan benteng perlindungan Allah menyelamatkan bangsa Israel


*Keluaran 14:24 (TB)*

Dan pada waktu jaga pagi, *TUHAN yang di dalam tiang api dan awan itu memandang kepada tentara orang Mesir, lalu dikacaukan-Nya tentara orang Mesir itu.*


Bagaimana dengan kita sebagai orang pilihan di zaman Perjanjian Baru ?? Keberadaan Tiang Awan Dan Tiang Api telah digantikan oleh Roh Kudus, yang telah dijanjikan oleh Tuhan Yesus kepada kita sebagai Roh penolong, Roh penghibur, yang menuntun kita hidup dalam kebenaran  Allah 

*Yohanes14:16*


Roh Kudus akan  menjamin kehidupan untuk kita mendapatkan janji janji Allah Bapa sebagai milik NYA.


*Efesus 1:13-14 (TB)*  

Di dalam Dia kamu juga — karena kamu telah mendengar firman kebenaran, yaitu Injil keselamatanmu — di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan dengan Roh Kudus, yang dijanjikan-Nya itu.

Dan *Roh Kudus itu adalah jaminan bagian kita sampai kita memperoleh seluruhnya, yaitu penebusan yang menjadikan kita milik Allah, untuk memuji kemuliaan-Nya*


Berbeda dengan Tiang Awan dan Tiang Api yang bisa dilihat mata, tapi Roh Kudus tidak bisa dilihat dengan mata, tapi dapat dirasakan kehadiranNya oleh hati dan iman kita, karena dia tinggal di dalam diri kita


*1 Yohanes 3:24 (TB)* 

Barangsiapa menuruti segala perintah-Nya, ia diam di dalam Allah dan Allah di dalam dia. Dan *demikianlah kita ketahui, bahwa Allah ada di dalam kita, yaitu Roh yang telah Ia karuniakan kepada kita.*


dan IA memimpin roh kita untuk hidup dalam kebenaran Allah


*Yohanes 16:13 (TB)* 

Tetapi *apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran;* sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.


Roh Kudus memimpin dari dalam diri kita, keberadaannya tidak jauh dari kita, oleh karena itu undanglah Dia dalam doa penyembahan serta pujian, maka Dia akan hadir menolong, menghibur dan menuntun kita sampai rumah Bapa di Sorga.

Semangat pagi , Semangat berkarya Roh Kudus menolong kita. Amin


*PD AUTOPIA MALANG*

_eddy mulyono_

Komentar

Postingan populer dari blog ini

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR

520 Rensi: Hukuman Menambah dan Mengurangi Firman