41559 Regi : GRATIS TAPI TAK TERNILAI

 Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Maschiach 


Renungan Pagi ini dengan tema 


*GRATIS TAPI TAK TERNILAI*


FirmanNya dari 


*Yesaya 55:1* (TB)  

¹ Ayo, hai semua orang yang haus, marilah dan minumlah air, dan hai orang yang tidak mempunyai uang, marilah! Terimalah gandum tanpa uang pembeli dan makanlah, juga anggur dan susu tanpa bayaran! 


Mendengar kata "gratis", pasti semua orang akan tertarik. Ada sebuah rumah makan yang setiap hari tertentu, mereka meng-gratiskan makanannya pada jam-jam tertentu. Maka ramailah rumah makan itu, banyak motor ojek online parkir di sana, dan setelah habis masa gratis, meskipun motor-motor ojek online itu sudah beranjak, masih ada juga orang-orang yang pada akhirnya juga ingin makan di sana.


Ayat di atas menawarkan kebutuhan primer secara gratis. Secara rohani, ayat itu berbicara tentang firman Allah dan Roh Kudus. Hal yang sungguh jauh lebih mulia daripada sekedar gandum, air, anggur atau susu duniawi. 

Kita ingat perkataan Tuhan Yesus mengutip kitab Ulangan ketika Dia dicobai iblis di padang gurun..


*Matius 4:4* (TB)  

⁴ Tetapi Yesus menjawab: "Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah." 


Hidup yang dimaksud firman di atas, tentulah dua segi kehidupan kita, yaitu hidup saat di dunia ini dan kelak hidup dalam kekekalan.

Makanan jasmani untuk kehidupan jasmani kita yang bisa habis, dan kelak akan binasa menyatu kembali dengan tanah. Tetapi roti rohani itu kekal, bekal kelak kita dalam kekekalan.

Apakah kita akan menghabiskan hidup kita hanya untuk hal-hal yang duniawi? 


*Yesaya 55:2a* (TB)  

² Mengapakah kamu belanjakan uang untuk sesuatu yang bukan roti, dan upah jerih payahmu untuk sesuatu yang tidak mengenyangkan?.. 


Berjuang mati-matian mencari pemenuhan jasmani yang pada akhirnya juga tidak akan kita bawa mati, atau berjuang keras untuk mencari bekal untuk kita bawa serta ketika menghadap Allah.


Penawaran dan undangan Tuhan Yesus itu gratis, tapi tidak ternilai oleh apapun yang ada di dunia ini,  dan benar-benar mengandung sebuah janji dan kepastian penggenapan ketika kita datang dengan kesungguhan.


*Matius 11:28* (TB)  

²⁸ Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.


Mari datang kepada-Nya, menyambut undangan-Nya dengan sukacita, giat serta semangat, supaya kelegaan, baik dalam hidup kita saat ini maupun kehidupan kekal nanti, berkenan diberikan-Nya kepada kita.


Selamat Pagi Selamat Beribadah

Tetap Bersemangat

Tuhan Yesus memberkati, amin.


*PD AUTOPIA Malang*

_hasansantoso_

Komentar

Postingan populer dari blog ini

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR

520 Rensi: Hukuman Menambah dan Mengurangi Firman