41952 Regi : Mana yang harus dipilih

 Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Maschiach 

Kekasih Kristus, Renungan firman Tuhan pagi ini, diambil dari


*Yohanes 15:4-6 (TB)*  

Tinggallah di dalam Aku dan Aku di dalam kamu. Sama seperti ranting tidak dapat berbuah dari dirinya sendiri, kalau ia tidak tinggal pada pokok anggur, demikian juga kamu tidak berbuah, jikalau kamu tidak tinggal di dalam Aku.

Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, *sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa.*

Barangsiapa tidak tinggal di dalam Aku, ia dibuang ke luar seperti ranting dan menjadi kering, kemudian dikumpulkan orang dan dicampakkan ke dalam api lalu dibakar.


Tema


*Mana yang harus dipilih *


Mari kita berdoa 


*Bapa yang ku sembah di dalam Tuhan Yesus, ku mohon berikanlah roh hikmat dan pengertian agar aku dapat mengerti, memahami dan Bapa mampukan melakukan kehendak HU*


Dalam kehidupan ini semua orang dihadapkan dengan pilihan yang harus dipilihnya, dari ketetapan pilihan itulah kita yang akan merasakan dampak  atau hasilnya. Sebagaimana firman di atas kita diharuskan mengambil pilihan yang sudah Tuhan Yesus sediakan,  apakah  kita mau tinggal di dalam Yesus atau tidak, salah satu pilihan ini yang harus kita ambil.


FirmanNya sangat jelas apabila kita memilih untuk tidak bersama Yesus artinya kita tidak percaya kepadaNya, maka upah yang didapat adalah kita tidak dapat berbuat apa-apa,  artinya ketika kita memang tidak bersama Yesus maka berkat sorgawi tidak akan kita dapatkan, mengapa demikian ingat firman Tuhan mengatakan


Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi.

*Matius 28:18 (TB)*


Jadi ketika pilihan kita tidak tinggal bersama Yesus dipastikan kita tidak akan bersamaNya di sorga, yang berarti kita akan tinggal di luar sorga,  dan kita tahu kehidupan kelak adalah kehidupan kekal di sorga atau kekal di neraka, sehingga ketika kita berada di luar Yesus sebagaimana firman di atas maka kita akan menempati kekekalan di Neraka.


Namun ketika kita memilih mau tinggal bersama Yesus, kita akan tinggal bersamaNya di sorga bahkan hidup kita akan berbuah yang berarti hidup kita akan memiliki dan merasakan berkat Tuhan dan kita akan menjadi berkat bagi banyak orang, sehingga dengan demikian nama Tuhan kita Yesus Kristus akan dimuliakan.

Sekali lagi kita juga di ingatkan oleh  firman Tuhan dalam


*Ulangan 30:19 (TB)*  

Aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap kamu pada hari ini: kepadamu kuperhadapkan kehidupan dan kematian, berkat dan kutuk. Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu,


Kembali kita dihadapkan kepada pilihan, dimana setiap pilihan membawa upah masing-masing, apakah kita akan memilih kehidupan atau kematian adalah suatu keputusan yang salah satunya harus kita pilih. Tapi kita harus sadar menggunakan akal budi dan roh kita, karena sangat jelas Tuhan telah menunjukkan agar kita memilih kehidupan, tapi ini juga tergantung hati kita masing-masing apakah kita mau taat mengikut perintah Tuhan atau tidak.


Karena itu teruslah mohon agar Roh Kudus memberikan hikmat agar kita dimampukan mengambil keputusan yang benar seturut kehendak Allah, agar tidak terjadi penyesalan dikemudian hari.

Teruslah semangat menghadapi kehidupan ini dan yakinlah Tuhan Yesus memberkati setiap langkah kita ,amin.


*PD Autopia Malang*

Wibisono

Komentar

Postingan populer dari blog ini

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR

520 Rensi: Hukuman Menambah dan Mengurangi Firman