42201 Regi: Menyimpan hal yang baik dan merenungkannya

 Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Mashiach. 

Saudara kekasih Kristus renungan firman Tuhan pagi ini diambil dari : 


 *Lukas 2:19 (TB)*  

Tetapi Maria menyimpan segala perkara itu di dalam hatinya dan merenungkannya. 


Tema 


 *Menyimpan hal yang baik dan merenungkannya* 


Manusia suka untuk menyimpan dari hal yang kasat mata dan tidak. Mulai dari uang, benda kenangan, benda yang bagus dan mahal sampai dengan menyimpan amarah, sakit hati, dendam, pikiran yang bermacam-macam dan seterusnya. Apa yang disimpan oleh manusia pasti akan terlihat baik sekarang maupun nanti dan itulah yang mempengaruhi hidupnya. 

Firman Tuhan pagi ini menyatakan bahwa Maria menyimpan semua peristiwa yang baik yang ia dengar, lihat dan alami bersama Tuhan. Tidak hanya menyimpan tetapi juga merenungkannya. Artinya semua peristiwa yang baik dan menunjukkan kuasa Tuhan tidak akan dilupakan tetapi untuk diingat, dipikirkan, dan dihayati sehingga timbul rasa bersyukur yang luar biasa yang dapat memperkuat iman percayanya. 


 *Yesaya 46:9-10 (TB)*  

Ingatlah hal-hal yang dahulu dari sejak purbakala, bahwasanya Akulah Allah dan tidak ada yang lain, Akulah Allah dan tidak ada yang seperti Aku, 

yang memberitahukan dari mulanya hal yang kemudian dan dari zaman purbakala apa yang belum terlaksana, yang berkata: Keputusan-Ku akan sampai, dan segala kehendak-Ku akan Kulaksanakan, 


Maria menyimpan segala yang dilihat dan didengarnya untuk mengimani janji Tuhan yang telah dinubuatkan sejak dari zaman perjanjian lama sampai saatnya tergenapi. 

Kita dapat meneladani bagaimana sikap Maria yang dengan kerendahan hati dan penguasaan diri merespon setiap peristiwa, tidak dengan euforia atau kegalauan hati tetapi dengan ketenangan hati. Karena ia percaya bahwa dibalik setiap kejadian ada 

janji Tuhan yang tergenapi. 


 *Roma 4:20-21 (TB)*  

Tetapi terhadap janji Allah ia tidak bimbang karena ketidakpercayaan, malah ia diperkuat dalam imannya dan ia memuliakan Allah,

dengan penuh keyakinan, bahwa Allah berkuasa untuk melaksanakan apa yang telah Ia janjikan. 


Kita perlu terus membangun iman dengan merenungkan firmanNya siang dan malam semakin percaya akan kegenapan janjiNya. Bahkan mampu menyimpan dan menjaga rahasia Tuhan sampai saatnya terjadi dengan tidak bimbang. 


Saudara kekasih Kristus marilah kita merayakan kedatangan Tuhan Yesus dengan mengenakan perhiasan rohani sebagai yang utama supaya kita dapat mengingat, memikirkan dan menghayati firman Tuhan sebagai janji baik yang telah tergenapi, yang sedang dan akan tergenapi. Supaya rasa syukur dan damai Kristus selalu tercurah dalam hati kita sehingga kuasa Kristus nyata dalam kehidupan kita. 

Mari membuang simpanan hal hal buruk dalam mempersiapkan diri menyambut kedatangan Tuhan Yesus karena semua itu tidak berharga dihadapanNya bahkan jika kita masih menyimpannya maka sia sialah kedatangan Kristus untuk menyelamatkan kita, manusia yang berdosa ini.


Selamat beraktivitas dan merayakan natal dengan menyimpan hal yang baik supaya berkenan dihadapanNya. 

Tuhan Yesus memberkati.


 *PD Autopia Malang* 

 *Wita*

Komentar

Postingan populer dari blog ini

775 Regi: Kemurahan Allah Lebih Dari Hidup

2272 Rema: TUHAN MEMBERIKAN YANG KITA BUTUHKAN BUKAN YANG KITA INGINKAN

2334 Rema: PERBEDAAN ORANG FASIK DAN ORANG BENAR