42261 Regi : PENYERTAAN-HU SEMPURNA
Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Maschiach
Renungan Pagi kita hari ini dengan tema
*PENYERTAAN-HU SEMPURNA*
FirmanNya diambil dari
*Kejadian 50:20* (TB)
²⁰ Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi _Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan,_ dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup suatu bangsa yang besar.
Ada penggalan sebuah lagu.. _"penyertaan-Hu sempurna, rancangan-Hu penuh damai, aman dan sejahtera walau di tengah badai.."_
Penggalan lagu itu sesuai dengan riwayat Yusuf, dan bagi kita yang saat ini sedang di dalam masa/proses pemurnian dari Allah.
Proses Yusuf dari bukan siapa-siapa menjadi seorang pemimpin tertinggi di Mesir memerlukan waktu yang panjang. Dari seorang yang selalu dimanja dan disayang oleh orangtuanya, dalam sekejap menjadi orang buangan dan menjadi budak, bahkan menjadi "narapidana" karena fitnah.
Proses itu bila kita cermati, pastilah membutuhkan sebuah hati dan iman yang teguh. Butuh 13 tahun, sejak Yusuf dibuang ke sumur dan dijual sebagai budak pada umur tujuh belas tahun (Kej 37:2) dan menjadi orang kepercayaan Firaun pada umur 30 tahun (Kej 41:46). Kepahitan demi kepahitan dialami oleh Yusuf sebagai "dapur kesengsaraan" dalam hidupnya.
Dan ternyata proses pengujian itu menjadikan Yusuf seorang yang bagai "permata" yang diambil dari lumpur.
Grafik kehidupan Yusuf naik turun bagai gunung yang tinggi dan lembah yang dalam.
Tetapi, satu hal yang selalu ada dalam hidup Yusuf adalah penyertaan Tuhan.
Ada 2 ayat dalam satu perikop di Kej 39 yang mencatat..
*Kejadian 39:2* (TB)
² Tetapi _TUHAN menyertai Yusuf,_ sehingga ia menjadi seorang yang selalu berhasil dalam pekerjaannya; maka tinggallah ia di rumah tuannya, orang Mesir itu.
*Kejadian 39:21* (TB)
²¹ Tetapi _TUHAN menyertai Yusuf_ dan melimpahkan kasih setia-Nya kepadanya, dan membuat Yusuf kesayangan bagi kepala penjara itu.
Sebelas tahun lamanya Yusuf dipenjara, sempat dilupakan oleh juru minuman Firaun, sebelum pada saatnya Tuhan memberikan pembebasan ketika Firaun bermimpi dan Yusuf mengartikannya, itu pun dua tahun sejak juru minuman Firaun dibebaskan, setelah mimpinya diartikan oleh Yusuf. Jadi total waktu Yusuf dipenjara mencapai 13 tahun.
Tidak ada yang instan di dalam proses pemurnian yang dilakukan Allah.
Tetapi bila proses itu diikuti dan ditekuni, maka yang muncul adalah sesuatu yang tak pernah terpikirkan.
*1 Korintus 2:9* (TB)
⁹ Tetapi seperti ada tertulis: "Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia: semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia."
Ketekunan Yusuf menjaga hidupnya sekalipun dalam lembah kekelaman membuahkan hal yang istimewa dalam hidupnya, dan yang tak boleh dilupakan tentunya adalah penyertaan Allah, karena "segala sesuatu telah disediakan-Nya bagi orang-orang yang mengasihi Dia.."
Bahkan kemudian, Yusuf bisa mengampuni semua saudaranya yang telah mencelakakannya. Tidak ada dendam sedikit-pun dalam hati Yusuf sekalipun sudah dijahati sedemikian.
*Kejadian 45:15* (TB)
¹⁵ Yusuf mencium semua saudaranya itu dengan mesra dan ia menangis sambil memeluk mereka. Sesudah itu barulah saudara-saudaranya bercakap-cakap dengan dia.
Firman Allah itu tetap dan kekal selamanya. Bukan hanya untuk Yusuf saja hal itu akan digenapi, tetapi buat setiap kita yang mau menjalani proses pemurnian itu dengan terus mendekat dan menjalani semuanya dengan tekun, dan terus memohon akan penyertaan Allah dalam hidupnya.
Selamat Pagi Selamat Berjuang
Tetap Bersemangat..!
Tuhan Yesus memberkati.. Amin.
*PD AUTOPIA Malang*
_hasansantoso27feb2025_
Komentar
Posting Komentar