2294 Rema: JANGAN MENAHAN KEBAIKAN
Shalom Aleichem b’Shem Yeshua Ha Maschiah Renungan malam ini bertema *JANGAN MENAHAN KEBAIKAN* Diambil dari: *Amsal 3:27* (TB) Janganlah menahan kebaikan daripada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau mampu melakukannya. Suatu saat selintas saya melihat seseorang yang berjalan dengan menggunakan pantatnya (Jawa _ngesot_) di pinggir jalan ketika saya berangkat bekerja. Puji Tuhan Yesus saya digerakkannya untuk menolong ala kadarnya. Puas dan lega rasanya. Namun, banyak kali karena berbagai alasan saya tidak bisa melakukannya, misalnya, saat waktu sangat mepet atau kendaraan ramai, dan sebagainya. Jika demikian, menyesalnya mendekam di pikiran cukup lama. Masih terbayang hingga beberapa saat dengan penyesalan yang bukan main. Masih terbayang pada saat dan tempat berbeda dua orang bapak sepuh yang dengan menuntun sepeda onthelnya membawa dagangan di senja gerimis. Yang satu membawa ranjang kayu, dan satunya lagi membawa tangga bambu. Ya, memang kita tidak mungkin ...