41944 Regi : Pemeliharaan TUHAN Dimulai sejak Pagi Hari
Shalom Aleichem b'Shem Yeshua Ha Maschiach. Kiranya damai sejahtera Kristus menyertai kita pada sepanjang hari ini. Renungan pagi ini berjudul: *Pemeliharaan TUHAN Dimulai sejak Pagi Hari* Nas Alkitab: *Bilangan 11: 9* Dan apabila embun turun di tempat perkemahan pada waktu malam, maka turunlah juga manna di situ. Para kekasih Kristus, manna merupakan makanan yang menopang orang Israel dalam pengembaraan mereka di padang gurun. Manna berwarna putih dan mempunyai rasa manis *Keluaran 16: 31* Umat Israel menyebutkan namanya: manna; warnanya putih seperti ketumbar dan rasanya seperti rasa kue madu. Pada nas di atas disebutkan bahwa manna ini turun pada waktu malam bersamaan dengan turunnya embun. Apabila kita mengamati proses terjadinya embun, maka sesungguhnya waktu itu berkisar antara pukul 3 sampai 5 pagi. Pada waktu inilah TUHAN menurunkan berkat bagi umat Israel yang sedang mengadakan perjalanan di padang gurun. Dalam beberapa catatan Alkita...